HP Officejet 6100 - Mengatur Daya

background image

Mengatur Daya

Untuk menghemat listrik, printer ini hadir dengan dilengkapi fitur berikut:

Mode tidur
Penggunaan daya berkurang saat dalam mode Tidur. Setelah penyiapan awal
printer, printer akan memasuki mode Tidur setelah 5 menit tidak aktif. Waktu
untuk memasuki mode Tidur tidak dapat diubah.

Pematian Otomatis
Pematian Otomatis dengan sendirinya diaktifkan sejak pertama kali printer
dinyalakan. Jika Pematian Otomatis diaktifkan, printer secara otomatis akan mati
setelah 8 jam tidak aktif untuk membantu mengurangi penggunaan energi.
Pematian Otomatis dengan sendirinya dinonaktifkan saat printer membangun
koneksi jaringan nirkabel atau Ethernet (bila didukung). Anda dapat mengubah
pengaturan Pematian Otomatis dari perangkat lunak printer. Setelah mengubah
pengaturan, printer akan menyimpan pengaturan yang telah Anda pilih. Pematian
Otomatis akan mematikan printer seutuhnya, sehingga Anda harus
menggunakan tombol daya untuk menyalakan printer kembali.
Windows: Buka Kotak Alat. (Untuk informasi lebih lanjut, lihat Kotak Alat
(Windows).) Pada tab Advanced Settings (Pengaturan Lanjutan), klik Change
(Ubah), lalu pilih lamanya waktu yang dibutuhkan.
Mac OS X: Buka HP Utility. (Untuk informasi lebih lanjut, lihat HP Utility (Mac OS
X).) Di bagian Printer Settings (Pengaturan Printer), klik Power Management
(Manajemen Daya), lalu pilih lamanya waktu dibutuhkan.

Tip Jika Anda tengah mencetak melalui jaringan nirkabel atau yang tersambung
ke Ethernet, Pematian Otomatis harus dinonaktifkan untuk memastikan pekerjaan
cetak Anda tidak hilang. Bahkan jika Pematian Otomatis dinonaktifkan, printer akan
memasuki mode Tidur setelah 5 menit tidak aktif untuk membantu mengurangi
penggunaan energi.

HP EcoSolutions (Ekosolusi HP)

7

background image

Catatan Fitur Mode Tidur dan Pematian Otomatis printer tidak akan tersedia
untuk sementara jika satu atau beberapa kartrid tinta tidak terpasang. Setelah
kartrid dipasang ulang, fitur ini akan kembali aktif.

Perhatian HP menyarankan agar Anda segera mengganti kartrid yang tidak
terpasang untuk menghindari masalah kualitas cetak dan kemungkinan
penggunaan tinta ekstra atau kerusakan pada sistem tinta. Jangan pernah
mematikan printer jika kartrid tinta tidak terpasang.